Selasa, 10 April 2012

Panzerkampfwagen IV, Panzer Yang Dibuat Khusus Untuk Melawan Tank Musuh

Panzerkampfwagen IV

Panzerkampfwagen IV atau disingkat PzKpfw IV adalah seperti apa yang dibayangkan Guderian dan merupakan lapis baja pendukung infantri dengan kaliber besar. PzKpfw IV dirancang bekerjasama dengan PzKpfw III dan diharapkan bisa menghadapi tank lawan.

Meski demikian dalam perkembangan selanjutnya, justru PzKpfw IV-lah yang kemudian dikembangkan dan dinaikkan kalibernya Untuk menghadapi tank sementara PzKpfw III digunakan dalam tugas pendukung infantri atau diubah ke dalam bentuk lainnya.

Perkembangan PzKpfw IV dimulai pada tahun 1934 ketika Heer-enwaffenamt kembali merencanakan tank jenis menengah dengan berat maksimal 24 ton dan kecepatan masimal 35 km/jam. Awalnya PzKpfw IV memang diharapkan berperan sebagai pendukung infantri dan se-kaligus anti-infantri lawan. Oleh karena itu digunakan senjata kaliber besar dengan kecepatan rendah namun peluru yang digunakan mengan-dung bahan peledak tinggi (high explosives). Baru di tahun 1937 seba-nyak 35 buah PzKpfw IVAusf. A dihasilkan oleh Krupp, Rheinmetall dan MAN setelah serangkaian uji coba selama 2 tahun.


PzKpfw IV dilengkapi dengan meriam KwK-37 L/24 berkaliber 75 mm. Meriam kaliber besar tersebut sangat efektif menghantam target empuk tetapi ia kurang mampu melakukan penetrasi ke dalam baja lawan. Akurasi tembakannya juga buruk karena larasnya yang sangat pendek, yakni 1,8 meter. Bandingkan saja dengan meriam L/48 dengan panjang laras mencapai dua kali lipatnya.
 
PzKpfw IV Ausf. A menggunakan mesin 12silinder Maybach HL 108 TR berkekuatan 230 HP dengan transmisi 6 kecepatan. Model awal bisa mencapai 30 km/jam dengan daya jelajah 230 km di jalanan atau 130 km di medan berat. Dengan berat 23 ton, panjang 5,89 meter, lebar 2,88 meter dan tinggi 2,68 meter PzKpfw IV ini memiliki ketebalan baja antara 10 hingga 80 mm. Meriam 75 mm-nya mampu membawa 87 peluru dan senjata tambahannya masih standar, yakni senapan mesin MG-34 sebanyak 2 buah dengan 3150 peluru.
 
Selama Invasi menuju Prancis, PzKpfw IV merupakan panzer tempur yang berhadapan dengan tank lawan. Hal ini berbeda dengan tujuan awalnya sebagai tank pendukung infantri. Meriam L/24 yang diusung panzer ini efektif melawan tank Renault dan Somua tetapi tidak berdaya melawan tank Char B1 atau Matilda buatan Inggris yang lapis bajanya saja mencapai 60 mm. Kelemahan ini terulang kembali ketika terlibat dalam pertempuran di Sidi Barrani dan Tobruk.

Di bulan Maret 1941, prototipe PzKpfw IV Ausf. D dilengkapi dengan meriam Krupp L/60 50 mm, meriam yang setipe dengan yang dipasang di Panzer HI. Prototipe ini tidak memasuki produksi karena Krupp ternyata sudah membuat meriam L/40 75 mm yang memiliki penetrasi 175% lebih baik dibandingkan L/24. Akan tetapi Heereswoffenomt tidak menyukai meriam yang dianggapnya terlalu panjang sehingga larasnya kembali dipotong dan dinamakan model 75 mm KwK L/34.5. Modifikasi selanjutnya adalah baja yang lebih tebal, mesin yang lebih besar dan konstruksi yang lebih sederhana terutama pada Ausf. F1 yang diproduksi sebanyak 462 buah hingga tahun 1942.

0 komentar: